Berikut beberapa tips untuk meminta Reschedule Interview dengan cara yang sopan, profesional, dan tetap menjaga peluang kamu.
- Minta Secepatnya
- Gunakan Bahasa Yang Sopan Dan Profesional
- Berikan Alasan Yang Masuk Akal ( Jika Perlu )
- Tawarkan Alternatif Waktu
- Tetap Profesional Di Akhir
Contoh Email / Chat Singkat :
Subject : Permohonan Reschedule Interview
Yth. Bapak/Ibu,
Terima kasih atas undangan interview yang dijadwalkan pada [ tanggal dan waktu ]. Mohon maaf sebelumnya, saya ingin mengajukan permohonan penjadwalan ulang karena [ Alasan Singkat ].
Saya tetap sangat tertarik dengan posisi ini dan jika memungkinkan, saya tersedia pada [ Tanggal Alternatif ].
Terima kasih atas pengertiannya, dan mohon maaf atas ketidaknyamanan ini.
Hormat saya,
[ Namamu ]
Kesan pertama saat datang wawancara itu sangat penting. Itu sebabnya kamu harus datang dengan kondisi sehat dan siap di wawancara. Kalau kamu datang dalam kondisi tidak siap atau kurang sehat, HRD pasti kesal karena kamu jadi tidak fokus dan tidak bisa menunjukkan kemampuan 100%. Jadi, jangan takut untuk mengatur ulang jadwal kalau kamu tidak bisa datang.